Goals 5

KESETARAAN GENDER

S

SETARA UNTUK BERTUMBUH DAN BERDAYA

Perjalanan kami untuk melakukan perubahan organisasi secara bertahap salah satunya dilakukan melalui kebijakan berbasis gender. Hasil assesment dari Gender Gap Analysis Tools (GGAT) adalah untuk memastikan posisi, target dan strategi perusahaan dalam meningkatkan keikutsertaan dan keterlibatan perempuan. Dengan pendampingan dari Indonesia Business Coalition for Women Empowerment selaku partner strategis kami, kami menggunakan hasil dan analisa data sebagai alat untuk mengembangkan kebijakan strategis yang dapat memastikan seluruh operasional kami berdampak untuk perbaikan kesetaraan gender di lingkungan kerja.

Kebijakan strategis Kesetaraan Gender membantu kami melakukan navigasi implementasi atas kebijakan dan praktik yang dilakukan anak perusahaan. Di antaranya mengatur  mengenai komposisi gender di semua level pekerjaan, proses rekrutmen yang transparan dan non diskriminatif, mengembangkan bakat dan kemampuan pekerja perempuan, hingga minimalisasi diskriminasi berbasis gender di lingkungan kerja.

Dampak
Dampak operasional: Sertifikasi EDGE, ruang laktasi, Sintesa for Inclusivity